Gambar, Sifat, Dan Ciri-Ciri Bangun Datar Lingkaran, Kenalan Yuk!

pengintahu.com – Hai sahabat pengintahu, kali ini kita belajar matematika lagi nih, berkenalan dengan apa itu bangun datar lingkaran beserta sifat, ciri-ciri, gambar, contoh, dan kita singgung juga mengenai luas dan keliling lingkaran meskipun sudah pernah kita bahas sebelumnya.

Seperti pernah kita bahas pada materi tentang bangun datar sebelumnya, bahwa lingkaran adalah termasuk salah satu jenis bangun datar yang dapat kita temui dengan mudah contohnya dalam kehidupan sehari-hari.

Banyak benda-benda di sekeliling kita, baik di rumah, di sekolah, di ruang kelas, di lingkungan masyarakat, yang bentuknya berupa bangun lingkaran.

Oleh karena itu, kita tidak akan kesulitan menemukan contoh bangun datar lingkaran di sekeliling kita.

Pengetahuan tentang luas dan keliling lingkaran juga penting nantinya dalam dunia kerja, terutama untuk kamu yang berhubungan dengan hitung menghitung.

Pengertian Lingkaran

Menurut definisi yang dimuat di wikipedia, dalam geometri Euklid, sebuah bangun datar lingkaran adalah himpunan semua titik pada bidang dalam jarak tertentu, yang disebut jari-jari, dari suatu titik tertentu, yang disebut pusat.

Lingkaran sendiri merupakan contoh dari kurva tertutup sederhana, membagi bidang menjadi bagian dalam dan bagian luar.

Lingkaran ini nantinya mempunyai unsur-unsur sebagai berikut:

  • titik pusat lingkaran
  • jari-jari lingkaran
  • diameter lingkaran
  • tali busur lingkaran
  • busur lingkaran
  • Apotema
  • Tembereng
  • Juring

Penjelasan lengkap mengenai unsur-unsur lingkaran akan kita uraikan kapan-kapan ya gaes biar lebih detil lagi.

Gambar Bangun Datar Lingkaran

Berikut ini contoh gambar bangun datar lingkaran, yang pengintahu buat di aplikasi microsoft excell.

Gambar, Sifat, Dan Ciri-Ciri Bangun Datar Lingkaran
Gambar Lingkaran

Cara membuat lingkaran di Excell sendiri sangat mudah, cukup insert shape saja dan tekan shift saat meletakkan shape di bidang excel.

Tidak butuh waktu lama.

Setelah itu tinggal atur shape, dengan tingkat transparency 100%.

Selain lewat Excel, kamu juga bisa membuat gambar lingkaran lewat word, power point, atau aplikasi lainnya.

Ciri ciri Bangun Datar Lingkaran

Selanjutnya kita akan berkenalan dengan sifat lingkaran.

Kita tentu sering bertanya, bangun datar lingkaran mempunyai berapa sisi, berapa sudut, memiliki simetri putar sebanyak berapa, simetri lipat, dan berapa sisi lengkungnya.

Dari berbagai soal bangun datar lingkaran, pertanyaan teoritis seperti ini bisa jadi keluar saat tes matematika.

Berikut ini ciri-ciri lingkaran selengkapnya:

1. Lingkaran tidak mempunyai titik sudut serta jumlah sudutnya adalah 30 derajat

Berbeda dengan bangun datar lain, bangun datar lingkaran justru tidak memiliki titik sudut.

Segitiga, punya 3 titik sudut.

Segi empat, punya 4 titik sudut.

Segi lima punya 5 titik sudut.

Tapi lingkaran, tidak punya titik sudut.

2. Lingkaran memiliki jari-jari dan diameter

Ciri khas lingkaran yang tidak dimiliki oleh bangun datar lainnya adalah jari-jari dan diameter ini.

Diameter merupakan garis yang menghubungkan dua titik di bagian lengkung lingkaran dan melewati titik pusat lingkaran.

Sedangkan jari-jari merupakan panjang setengah diameter, menghubungkan titik pusat lingkaran dengan titik lengkung lingkaran.

3. Lingkaran memiliki simetri lipat tidak terhingga

Keistimewaan lingkaran, bangun datar ini memiliki simetri lipat yang jumlahnya tak terhitung.

Tidak ada bangun datar lain yang memiliki simetri lipat sebanyak ini.

4. Lingkaran mempunyai simetri putar tak terhingga

Ini juga merupakan kekhasan dari Lingkaran dengan jumlah simetri putar yang tak terhingga.

Nah, itu saja pelajaran mengenal lingkaran kali ini.

Ke depannya akan kita ulas juga sifat belah ketupat, rumus luas setengah lingkaran, rumus luas bola,
sifat sifat layang layang, sifat segitiga, rumus juring lingkaran, luas bangun datar gabungan, dan pelajaran matematikan lainnya.

Mudah-mudahan materi Apa Itu Bangun Datar Lingkaran, Sifat, Sisi, Sudut, Simetri Putar Dan Lipat ini membantu. Kunjungi juga: Contoh Menghitung Luas Lingkaran dari Diameter.